![]() |
"Pelatih Kepala Persiku Kudus Bonggo Pribadi resmi mengundurkan diri dari Persiku Kudus"/Foto : Redaksi |
RADARDETIK.ID – Kabar mengejutkan kembali datang dari tim Macan Muria yaitu Persiku Kudus. Setelah sebelumnya ditinggal pelatih terdahulu yaitu Sudirman, kini tim Persiku Kudus ditinggal Pelatih Kepala mereka yang terbaru yaitu Bonggo Pribadi.
Pelatih Kepala Persiku Kudus yaitu Bonggo Pribadi resmi mengundurkan diri serta berpamitan pada tim pada hari Selasa (4/2) dalam sesi Latihan sore di Stadion Wergu Wetan Kudus. Hal ini terlihat ketika mantan pemain PSIS Semarang tersebut berpamitan terhadap tim kepelatihan dan para pemain Persiku Kudus seusai Latihan.
Dalam sesi wawancara, Direktur Utama PT Resmi yang menaungi tim Persiku Kudus ketika pertama kali Bonggo Pribadi bergabung ke tim sudah berkomitmen menyampaikan bahwa apabila tidak bisa berhasil mengangkat performa bertahan dibabak play off degradasi maka maka akan mengundurkan diri dari tim.
”Kalau ada tekanan, itu hal yang wajar. Bonggo sebelumnya sudah pernah mengutarakan niatnya mundur jika hasil tidak sesuai harapan, terutama saat beberapa laga kandang berakhir dengan kekalahan,” ungkap Amirul kepada media beberapa waktu yang lalu.
Rentetan kekalahan Persiku Kudus atas Adyaksa dan Persipa Pati menjadi beberapa hal yang membuat pengunduran diri menjadi kuat.
Sementara, Asisten Pelatih Muhammad Syaiful annas atau Annas terlihat juga membagikan di media sosial di Instagram miliknya yang mengungkapkan ucapan terima kasih kepada Pelatih Kepala Bonggo Pribadi atas pencapaian selama ini beserta memori baik yang sudah tercipta.
“Memori baik, Terima kasih Coach”, Ucap Annas dalam media sosial Instagram miliknya.
Pemain Persiku Kudus sekaligus mantan Pemain Persis Solo yaitu Hapidin juga terlihat menyampaikan kesedihannnya sepeninggal Pelatih Kepala Bonggo Pribadi brpamitan, hal ini terlihat ketika Hapidin memberikan emoticon sedih dalam laman coment Asisten Pelatih Persiku Kudus. Kemudian Annas membalas untuk supaya tetap focus dalam 4 sisa pertandingan.
“Tetap semangat ya din, Focus 4 pertandingan lagi”, Tutup Annas dalam laman instagramnya.