![]() |
"Siklus Demam Berdarah seperti Pelana Kuda yang perlu diwaspadai tanda dan gejalanya"/Foto : Redaksi |
RADARDETIK.ID – Pada hari Sabtu malam (7/12) salah satu bayi M (4 bulan) warga Tempurejo Jumapolo Karanganyar diduga mengalami suspect Demam Berdarah setelah mengalami tanda dan gejala mirip dengan Demam Berdarah.
Kabar konfirmasi didapatkan setelah orang tua bayi memeriksakan diri ke dokter Spesialis Anak di Solo baru.
“Iya kemarin (malam) habis periksa ke dokter Spesialis Anak setelah demam dan rewel”, Ucap kepada redaksi.
Dari hasil pemeriksaan oleh Dokter Spesialis Anak di Solo Baru, Dokter menyampaikan bahwa diduga bayi mengalami suspect Demam Berdarah dikarenakan serumah juga beberapa waktu yang lalu sekeluarga ada yang positif Demam Berdarah.
“Iya diduga suspect Demam Berdarah kata dokter karena serumah ada yang positif demam berdarah, rencana Senin (9/12) diminta dilakukan pemeriksaan laboratorium dan tadi diberikan obat anti biotik serta anti virus”, Ucapnya.
Sementara, warga Tempurejo Jumapolo yang lain yaitu Wagini yang sebelumnya menjalani rawat inap di Puskesmas Jumapolo Karanganyar kini pindah menjalani perawatan ke RSUD Karanganyar. Hal ini terkonfirmasi dari salah satu tetangga keluarga pasien di Jumapolo Karanganyar.
“Iya mas, sudah pindah ke RSUD Karanganyar kemudian sudah mendapatkan perawatan. Katanya senin (9/12) sudah boleh pulang oleh dokter”, Ujarnya.
Ketika dikonfirmasi Minggu malam (8/12), Salah satu anak kandung dari Wagini yaitu Anik ketika dihubungi melalui Seluler mengutarakan bahwa ibu Wagini sudah mulai membaik serta mengungkapkan hasil nilai laboratorium Trombosit sudah membaik.
“Alhamdulillah sudah sangat membaik, Trombosit sudah normal serta makan sudah mulai lahap tapi belum bisa banyak”, Ucap Anik kepada media.
Salah satu Dokter Spesialis Anak dari Rumah Sakit Swasta dikota Solo mengungkapkan bahwa siklus Demam Berdarah merupakan seperti siklus rantai yang perlu diputus dan memerlukan Tindakan yang segera sehingga bisa memutus rantai tersebut dan nyamuk tidak menggigit disekitarnya.
“Demam Berdarah memang siklus rantai yang harus diputus, tindakannya perlu segera hal ini dikarenakan nyamuk diwilayah tersebut bisa menggigit disekitarnya sehingga akan terus berlanjut”, Ucap Dokter Spesialis Anak.