![]() |
"Mahasiswa KKN Unisri Surakarta berfoto bersama Siswa SD Negeri 2 Jatiroto seusai Pelaksanaan Sosialisasi Anti Bullying"/Foto : Avellinus |
RADARDETIK.ID - Dalam upaya pencegahan perundungan di sekolah, SD Negeri 2 Jatiroto bekerja sama dengan Universitas Slamet Riyadi Surakarta melalui program KKN mengadakan acara sosialisasi anti Bullying kepada siswa. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dikalangan pelajar mengenai bahaya bullying dan dampaknya terhadap korban.
Pada hari Sabtu (27/7) mahasiswa Ilmu Hukum dari Universitas Slamet Riyadi Avellinus Bintang Adi Prasetya Suwardi yang sedang melakukan program kerja pada kegiatan Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) tahun akademik 2023 / 2024 semester genap yang di dampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan Bapak FX. Hastowo Broto L, SH, MH melaksanakan implementasi kegiatan Program Sosialisasi Anti Bullying bertempat di SD Negeri 2 Jatiroto, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri.
Bullying bisa menimbulkan dampak yang serius, baik dalam jangka pendek maupun panjang, bagi korbannya. Dampak tersebut mencakup depresi, hilangnya minat terhadap kegiatan sekolah, hingga kesulitan menjalin hubungan sehat dengan teman sebaya. Melalui sosialisasi ini, kami berharap para siswa dan siswi dapat lebih memahami risiko dan dampak dari bullying.
Sekolah juga mendorong seluruh siswa - Siswi dan guru untuk bekerja sama menciptakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan bebas dari perundungan.
Guru SD Negeri 2 Jatiroto Sugeng berharap dengan diadakan kegiatan Sosialisasi kegiatan Anti Bullying bisa menanamkan kesadaran pentingnya saling menghargai dan membentuk budaya positif di Sekolah.
"Kami berharap acara sosialisasi ini dapat menanamkan kesadaran akan pentingnya saling menghargai, serta membentuk budaya sekolah yang positif," ujar Bapak Sugeng, Guru SD Negeri 2 Jatiroto.
Acara Sosialisasi Anti Bullying sendiri dihadiri oleh siswa-siswa SD Negri 2 Jatiroto mulai kelas 1 sampai kelas 6 dengan para murid menyaksikan materi yang disampaikan kemudian menonton video dan diakhiri dengan sesi tanya jawab oleh para siswa – siswi SD Negeri 2 Jatiroto. Acara sosialisasi ini diharapkan menjadi titik awal terciptanya lingkungan sekolah yang lebih harmonis dan saling menghargai.