Notification

×

Iklan

Iklan

Razia Kendaraan Hasilkan Bekuk Pengedar Ganja, Koorpus Force-Mi Apresiasi Kapolresta Bogor Kota

Tuesday, 11 June 2024 | 17:10 WIB Last Updated 2024-06-11T15:47:58Z
"Press Konfrence Kapolresta Bogor Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso ketika memberikan penjelasan Pembekukan Bandar Sabu dalam Razia Kendaraan"/Foto : Ramdhan


RADARDETIK.ID - Polresta Bogor Kota di bawah kepemimpinan Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso lagi-lagi menorehkan tinta emas selama bertugas di Kota Hujan Bogor.  Kali ini Polresta Bogor Kota berhasil menangkap dua pelaku pengedar Ganja, di wilayah Hukum Kota Bogor, dan berhasil melakukan penelusuran lebih jauh.


Yang menarik adalah tertangkap nya dua pelaku yang didapati membawa Ganja seberat 2,85 gr dan berdasarkan pengembangan di dapatkan lagi 10 gr. Hal ini terjadi saat Polresta Bogor Kota melaksanakan Razia Knalpot brong, yang menjadi agenda rutin untuk mengurangi penggunaan knalpot brong yang bising.


Hal ini sangat diapresiasi oleh Ramdhan Agung Giri Nugroho, selaku Koordinator Pusat Forum Cendikiawan Muda Indonesia, karena dia menilai kinerja nyata Polresta Bogor Kota sangat bagus.



“Kami sangat mengapresiasi Polresta dibawah komando Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso, yang berhasil mengungkap banyak kasus di Bogor.” Ujarnya.


“Razia knalpot Brong, menghasilkan dua pelaku pengedar Ganja, ini merupakan hal menarik dan positif, serta perlu di apresiasi agar bisa memberi ketenangan pada Masyarakat khususnya diwilayah Bogor Kota dan sekitarnya.” Lanjut Ramdhan.


Ramdhan juga berharap dalam melawan penyalahgunaan narkotika maupun penggunaan knalpot Brong yang mengganggu Kamtibnas, masyarakat juga harus ikut berperan aktif dalam peran serta menjaga ketertiban wilayah sekitar.


"Silaturahmi Koorpus Force-Mi Ramdhan Agung Giri Nugroho bersama Kapolresta Bogor kota di Mapolres Bogor"/Foto : Ramdhan

“Jangan hanya bertumpu pada kepolisian, tapi masyarakat juga harus berperan aktif dalam melawan penyalahgunaan narkotika dan penggunaan knalpot brong di wilayahnya.” Tutup Ramdhan.


Tentu apa yang di lakukan oleh Polresta Bogor kota ini adalah upaya kongkrit dalam upaya menjaga kondusifitas Masyarakat dari bahaya penyalahgunaan narkotika dan kebisingan akibat knalpot brong.


Perlu kita ketahui bahwa bahaya Knalpot Brong tidak hanya menganggu kenyamanan wilayah sekitar tetapi dalam segi Kesehatan juga berpotensi menganggu Kesehatan. Suara bising yang dihasilkan oleh knalpot brong dapat merusak pendengaran, mengganggu konsentrasi, menimbulkan stres, dan menyebabkan polusi udara dan suara. Selain itu, penggunaan knalpot brong juga melanggar aturan lalu lintas.


×
Berita Terbaru Update